Jokowi Diunggulkan, Gerindra Yakin RI Punya Presiden Baru

Presiden Jokowi menyambut Prabowo Subianto di Istana Negara beberapa waktu silam.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Agus Rahmat

VIVA – Wakil Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Andre Rosiade menegaskan, pihaknya masih yakin bahwa Presiden Joko Widodo bisa kalah dalam Pemilihan Presiden 2019 mendatang.

Bocoran Hasil Pertemuan Jokowi dengan Prabowo-Gibran di Istana

Andre menilai posisi Jokowi belum aman meski Jokowi menduduki posisi pertama, dengan elektabilitas sebanyak 50,2 persen hasil survei yang dirilis Polmark Indonesia, Senin 18 Desember 2017.

Apalagi masih banyak suara yang juga mengaku belum tahu mau memilih siapa. "Intinya Pak Jokowi bisa dikalahkan dan kita 2019 bisa mendapatkan Presiden baru," kata Andre di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin, 18 Desember 2017.

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Temui Presiden Jokowi di Istana

Ia menjelaskan, dalam waktu dua sampai tiga bulan ke depan Partai Gerindra akan segera mendeklarasikan dukungan mereka kepada Prabowo. Kemudian, Prabowo akan langsung melakukan sosialisasi pada rakyat.

Hal itu dilakukan guna menunjukkan kalau Prabowo merupakan figur yang dekat dengan rakyat. "Temen-temen media tunggu dalam 2-3 bulan lagi insya Allah bapak Prabowo akan resmi diusung oleh Partai Gerindra menjadi calon Presiden," ujarnya.

Kata Istana soal Kabar Jokowi Bakal Anugerahkan Satyalencana ke Gibran dan Bobby

Dia melanjutkan, "Pak Prabowo akan menunjukkan itu bahwa beliau adalah figur pemimpin yang dekat dengan rakyat." 

Presiden Jokowi di HUT Golkar ke-58

Kembali Mencuat, Golkar Tak Ingin Berandai-andai Soal Kabar Jokowi Gabung

Kabar Presiden Jokowi bergabung ke Golkar, kembali mencuat. Setelah elit PDIP menyebut, Jokowi bukan lagi bagian dari partai itu setelah beda pilihan selama Pilpres 2024.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024