Kokohkan Dukungan ke Jokowi, Hanura Siapkan Rapimnas

Munaslub Partai Hanura
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA.co.id – Partai Hanura akan menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Bali pada 4-6 Agustus 2017. Sekretaris Steering Committee Rapimnas Dadang Rusdiana mengatakan, salah satu agenda adalah terkait Pemilihan Umum 2019.

VIDEO: Wiranto Curhat Merasa Tak Dihormati di Partai Hanura

"Secara garis besar dalam rapimnas kami akan membahas mengenai konsolidasi nasional Hanura dalam menghadapi Pilkada 2018 dan Pileg atau Pilpres serentak 2019," kata Dadang kepada VIVA.co.id, Minggu 23 Juli 2017.

Dadang mengatakan, pileg dan pilpres secara serentak adalah hal yang baru. Karena itu, hal tersebut, menurutnya, akan benar-benar diantisipasi oleh seluruh struktur Hanura di semua jenjang.

Langgar Pakta Integritas, Wiranto Desak Oso Mundur dari Ketum Hanura

"Maka harus dipastikan seluruh alat-alat organisasi partai sudah siap untuk melakukan sosialisasi dengan model pemilu pileg dan pilpres serentak ini," ujar sekretaris Fraksi Hanura di DPR ini.

Soal dukungan kepada Joko Widodo dalam Pilpres 2019 juga menjadi salah satu agenda yang disoroti. Menurut Dadang, dalam rapimnas akan dibahas terkait kriteria yang tepat untuk duet kepemimpinan nasional ke depan.

Pendukung Oso: Jangan-jangan Subagyo HS Ngiler Jadi Ketua Umum

"Kalau dukungan kepada Pak Jokowi sendiri sebenarnya sudah disampaikan pada Munaslub 2016. Maka di rapimnas hal ini akan kami kokohkan," kata Dadang.

Mantan Menko Polhukam Wiranto

Hanura Akan Kukuhkan Pengurus, Wiranto Diundang Sebagai Wantimpres

Sebagai unsur pemerintah, wantimpres turut diundang.

img_title
VIVA.co.id
23 Januari 2020