Pilkada Jabar, PPP Lirik Ridwan Kamil Jadi Kandidat Gubernur

Ridwan Kamil dan Ketua Umum PPP Romahurmuziy dalam safari ramadan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Diki Hidayat

VIVA.co.id – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat 2018, Partai Persatuan Pembangunan mulai melirik Wali Kota Bandung Ridwan Kamil sebagai kandidat bakal calon gubernur dari unsur eksternal. Sementara itu, untuk tokoh dari internal partai, PPP melirik Bupati Tasikmalaya, Uu Ruzhanul Ulum serta tokoh PPP, Asep Mahosul. 

Buka Pendaftaran, Ini Kriteria Calon Wali Kota Malang yang Dicari PKB untuk Pilkada 2024

Ketua Umum PPP, M. Romahurmuziy mengatakan, partainya saat ini masih melihat kandidat yang berpotensi memenangi pilkada, baik internal maupun eksternal partai. 

"Sehingga pada acara safari Ramadan ini, kami mengajak Ridwan Kamil, Uu Ruzhanul Ulum, dan Asep Mahosul, untuk mengetahui seberapa besar antusiasme masyarakat Jawa Barat pada ketiga tokoh tadi," ujar Romahurmuziy saat safari Ramadan di Sekretariat DPC PPP Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu 3 Juni 2017.

Usai PDIP, Giliran Edy Rahmayadi Daftar Bakal Cagub Sumut 2024 dari PKS

Untuk lebih memantapkan kandidat yang terbaik dari partainya, pria yang akrab disapa Romi itu mengatakan, PPP tetap akan membuka pendaftaran bagi bakal calon yang berminat maju pada Pilkada Jabar. Pekan depan, PPP sudah mulai membuka pendaftaran yang akan diproses sesuai mekanisme partai.

"Ya, kami juga punya andalan yang dilirik partai. Namun, kami juga membuka peluang bagi tokoh lain dengan membuka pendaftaran,” kata dia.

Bukan Cuma Rancang Busana, IFPC Lahirkan Pengusaha Mode Muda Indonesia

Romi menegaskan, dengan kehadiran Ridwan Kamil dalam safari Ramadan itu menunjukkan sinyal PPP melirik orang nomor satu Kota Bandung itu sebagai kandidat calon gubernur Jawa Barat. Namun, PPP tetap akan mengusung calon yang merupakan aspirasi masyarakat yang diukur melalui hasil survei.

"Ya, bukan sinyalemen lagi. Kami melirik Ridwan Kamil sebagai kandidat, tapi tetap berpegang pada hasil survei,” kata dia.

Tim Pemenangan Edy Rahmayadi saat mengambil formulir Cagub Sumut 2024, di DPW PKS Sumut.(B.S.Putra/VIVA)

Sinyal PKS Kembali Dukung Edy Rahmayadi di Pilkada Sumatera Utara?

Mantan Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), memiliki komunikasi yang baik. Sehingga, PKS menganggap mantan Pangkostrad sahabat.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024