Bamsoet: Kasus E-KTP Tak Bakal Tumbangkan Golkar

Ketua DPR Bambang Soesatyo.
Sumber :

VIVA.co.id – Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar, Bambang Soesatyo alias Bamsoet, mengatakan bahwa kasus korupsi proyek KTP elektronik atau e-KTP tidak akan membuat Partai Golkar tumbang.

Setya Novanto Dapat Remisi Idul Fitri, Masa Tahanan Dipotong Sebulan

Meskipun dia mengakui sejumlah nama kader dan pesohor Golkar kini tengah disebut-sebut terkait kasus tersebut.

"Eksistensi Partai Golkar akan selalu terjaga. Partai berlambang pohon beringin ini tak akan pernah terbelah," kata Bambang dalam pesan tertulis, Senin, 27 Maret 2017.

Diperiksa Kasus E-KTP, Eks Mendagri Gamawan Fauzi Bantah Kenal Tanos

Bambang mengatakan, sepanjang pekan terakhir Maret 2017, pemberitaan pers dalam negeri marak dengan tema yang mensinyalir Golkar mulai goyang akibat kasus korupsi KTP elektronik tersebut.  

"Padahal sejatinya, kami, baik di Dewan Pimpinan Pusat atau Slipi maupun di Fraksi atau Senayan, kompak-kompak saja. Ada riak-riak tapi itu tidak berarti," ujar Ketua Komisi III DPR ini.

Pengusutan Korupsi E-KTP Masih Lanjut, KPK Periksa Rekanan Proyek

Menurut Bambang, ujian yang dihadapi Golkar saat ini tidak lebih berat ketimbang ujian-ujian sebelumnya. Bambang menegaskan bahwa seluruh struktur di Golkar dari daerah hingga pusat masih tetap solid.

"Rapat konsultasi di Bali pekan lalu yang melibatkan Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar dan Dewan Pimpinan Daerah tingkat I seluruh Indonesia telah membuktikan bahwa kasus KTP elektronik tidak berpengaruh pada soliditas partai," ujar Bamsoet.

Menkumham Yasonna Laoly saat konferensi AALCO di Nusa Dua, Bali

Yasonna Dorong Forum Pengembalian Aset Korupsi Century dan e-KTP di Forum AALCO

Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly mengatakan, Indonesia punya pengalaman pengembalian aset hasil pidana korupsi dari luar negeri.

img_title
VIVA.co.id
20 Oktober 2023