Berduet dengan Desi Ratnasari, Ridwan Kamil Tanya Istri Dulu

Desi Ratnasari.
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, masuk dalam radar calon gubernur Partai Amanat Nasional (PAN) di Pilkada Jawa Barat 2018. Bahkan dia digadang-gadang akan dipasangkan dengan mantan artis yang kini jadi kader PAN, Desi Ratnasari – yang saat ini juga menjabat sebagai anggota DPR.

Di Pilkada Jabar, Dukungan PPP ternyata Pecah di Dua Paslon

Selain artis senior berparas menawan asal Sukabumi itu, Ridwan juga sempat disebutkan cocok disandingkan dengan mantan pesinetron yang kini juga anggota DPR – Primus Yustisio – dan Wali Kota Bogor, Bima Arya. Mereka juga kader PAN.

Menyikapi hal tersebut, Ridwan mengaku tidak pilih-pilih untuk bersanding dengan calon wakil guberrnur Jabar, asalkan berkualitas. Namun pejabat yang biasa disapa Emil itu sempat berkelakar.

Periksa Kesehatan di RSHS, Dedi Mulyadi Ungkap Rahasia Bugar

"Tapi kalau [dengan] Desi Ratnasari, saya tanya istri saya dulu," kata Emil di Balai Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis 23 Maret 2017.

Potensi adanya dukungan PAN menurutnya, di luar dugaan meski sampai saat ini masih belum ada kepastian.

Diarak ke KPU Jabar, TB Hasanuddin Berasa Nikah Lagi

"Saya teh suka enggak dikasih tahu jadwal-jadwal dukungan, jadwal deklarasi, masing-masing partai punyai timing sendiri," katanya.

Didukung Nasdem

Emil telah didukung untuk menjadi calon Gubernur Jawa Barat 2018 oleh Partai NasDem. Terkait hal itu, Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Yandri Susanto, juga mengaku bahwa partainya terbuka dengan Emil, alias RK.

"Dan kami memang melihat RK salah satu calon yang potensial untuk memimpin Jabar 5 tahun ke depan dengan RK berhasil memimpin Bandung. Kemudian dari kebutuhan Jabar kelihatannya memang RK layak kami dukung," kata Yandri di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin, 20 Maret 2017.

Yandri mengatakan, partainya juga sebenarnya memiliki kader yang baik untuk Jabar. Dia menyebutkan nama-nama seperti Desi Ratnasari, Bima Arya, Primus Yustisio.

"Nanti komunikasinya gimana, apakah nanti RK pasangan dengan Desi Ratnasari, apakah dengan Bima Arya, Primus atau yang lain. Yang penting bagi PAN adalah pemimpin yang dekat dengan rakyat dan berjuang untuk rakyat dan bisa memajukan Jabar," ujar Yandri. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya