Megawati Ulang Tahun, Minta Jokowi Jangan Cepat Pulang

Presiden Joko Widodo dan Megawati Soekarnoputri.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf

VIVA.co.id – Ulang tahun Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, yang ke-70 hari ini dirayakan secara meriah. Perayaan itu pun dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

Isi Surat Megawati Minta Kader Rapat Barisan Usai Bendera PDIP Dibakar

Ulang tahun Presiden ke-5 RI itu dikemas dengan pagelaran seni Tripikala Tertawa Bersama Megawati Soekarnoputri, di Teater Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Senin 23 Januari 2017. Bintang panggungnya antara lain, Sudjiwo Tejo, Butet Kartarajasa, dan Cak Lontong.

Sejumlah pejabat negara hadir. Presiden Jokowi, mantan Wapres Try Sutrisno dan Boediono, serta pejabat negara lainnya. Dalam sambutannya, Megawati mengatakan pagelaran ini diambil karena selama puluhan tahun ia sudah bergelut dengan politik.

Instruksi Megawati Kader PDIP Rapatkan Barisan Pascapembakaran Bendera

"Kok lama banget saya punya panggung politik. Kok enggak punya panggung seni. Dari pada berpolitik di negara yang kita cintai kayaknya tegang terus," kata Megawati.

Pagelaran yang berlangsung penuh sesak. Megawati mengucapkan terima kasih kepada semua pihak. Ia menceritakan, pagelaran ini dipilih setelah berdiskusi dengan Butet.

PDIP Laporkan Tujuh Akun Media Sosial yang Hina Megawati

"Percobaan pertama saja seperti ini. Masih banyak yang minta tapi tempatnya gak ada," kata Megawati mengaku akan jadi produser setelah pensiun dari politik.

Megawati juga mengatakan, ia ingin yang hadir bukan sebagai pejabat. Kecuali Jokowi sebagai Presiden, yang menurutnya tidak boleh vakum.

"Pak Jokowi enggak usah cepat pulang. Bilang saja sama ajudan sampai selesai. Saya pernah jadi presiden kok," kata Megawati disambut tawa.

Mendengar permintaan itu, Jokowi yang duduk di kursi VVIP ikut tertawa sembari memberi sinyal melalui tangannya kalau ia akan memenuhi permintaan Megawati itu. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya