Jokowi Singgung Soal Pergantian Ketua DPR di Rapimnas Kadin

Presiden Jokowi dan Setya Novanto (kanan)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/ Yudhi Mahatma.

VIVA.co.id - Presiden Jokowi menyinggung pergantian Ketua DPR dari Ade Komarudin ke Setya Novanto dalam acara Rapimnas Kadin di Hotel Borobudur, Kamis, 1 Desember 2016. Kebetulan, Setya Novanto juga turut hadir mendampingi Jokowi.

Jokowi Tegaskan Freeport Bukan Milik Amerika Lagi, tapi Indonesia

"Yang urusan pergantian Ketua DPR ya udah urusan Ketua DPR-nya. Karena saya ditanya, itu di wilayah legislatif, wilayah DPR," kata Jokowi dalam pembukaan Rapimnas Kadin, Kamis, 1 Desember 2016.

Jokowi menegaskan, bahwa dirinya bekerja di bidang eksekutif. Sehingga persoalan di legislatif, bukanlah urusan dari eksekutif.

Risma dan Menteri PKB Tak Ikut Buka Puasa Bersama Jokowi, Budi Arie: Jangan Didramatisir

Lebih lanjut, mantan Wali Kota Solo itu mengatakan, bahwa peristiwa politik seharusnya tetap pada wilayah politik. Tidak sampai mengganggu sektor lain termasuk ekonomi. Sehingga tepat bila aksi-aksi massa dan tensi politik yang meninggi saat ini, tidak berpengaruh pada sektor investasi.

"Jangan sampai karena masalah politik, ekonomi jadi goyah. Kita harus semakin matang dalam aktivitas ekonomi dan politik," katanya menambahkan.

Jokowi Imbau Warga Mudik Lebih Awal, Jumlahnya Naik 56 Persen

Sebelumnya, Sidang Paripurna DPR, Rabu, 30 November 2016, resmi menerima Setya Novanto sebagai Ketua DPR yang baru. Novanto menggantikan posisi Ade Komarudin.

(mus)

Menteri Kabinet Indonesia Maju Buka Puasa Bersama Presiden Jokowi di istana

Gus Miftah Curiga Jokowi Pilih Bahlil Lahadalia Jadi Menteri Karena Lucu, Bukan Prestasi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengadakan buka puasa bersama Wakil Presiden Maruf Amin dan Menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta pada Kamis, 28 Maret 20

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024