Idrus Marham: Akom Terima Kebijakan Golkar Soal Ketua DPR

Ketua DPR Ade Komarudin menanggapi pergantian posisinya oleh DPP Golkar
Sumber :
  • VIVA.co.id/Reza Fajri

VIVA.co.id – Sekjen Golkar, Idrus Marham, menilai Ade Komarudin telah legowo dan menerima keputusan DPP untuk menggesernya dari Ketua DPR, dan selanjutnya digantikan Setya Novanto, yang juga ketua umum partai berlambang pohon beringin itu. Terkait pernyataan Akom yang membantah disebut legowo, ia tak mempermasalahkannya.

Ketua Jokowi Mania Masuk Partai Golkar?

"Tidak ada masalah, dia katakan menerima kebijakan partai, taat asas baik aturan partai maupun aturan kenegaraaan. Bahasa apalagi? Kalau begitu, bahasa apalagi yang harus diucapkan Akom? Bagi DPP Partai Golkar itu lebih lebih dari cukup," kata Idrus pada kesempatan terpisah usai menemui Akom di DPR, Jakarta, Selasa 29 November 2016.

Sebelumnya, DPP Partai Golkar telah secara bulat dan aklamasi akan melakukan pergantian ketua DPR dari Ade Komarudin kembali kepada Setya Novanto. Terkait keputusan ini, Partai Golkar telah mengirim surat kepada Fraksi Golkar di DPR dan Pimpinan DPR. Dengan adanya keputusan partai itu, Akom hanya bisa pasrah menerimanya.

Aburizal Bakrie Dukung Semangat Anak Muda Lalui Pandemi COVID-19

"Tak bilang legowo. Saya kan campur Jawa Sunda, saya lahir di Sunda, jadi campur-campur. Orang Jawa kan sering bilang itu (Aku rapopo). Karena disampaikan presiden kan jadi terkenal," kata Ade di gedung DPR, Jakarta, Selasa 29 November 2016.

(ren)

Gerindra dan Golkar Koalisi Usung BHS di Pilkada Sidoarjo
Ilustrasi-Pilkada Serentak di Indonesia

Pilkada 2020, Demokrat dan Golkar Sepakat Usung 33 Paslon

Ketum Partai Demokrat AHY menemui Ketum Partai Golkar Airlangga

img_title
VIVA.co.id
26 Juni 2020