PPP Djan Faridz Mau 'Evaluasi' Dukungan ke Ahok

Dukungan Djan Faridz kepada Ahok-Djarot.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Eka Permadi

VIVA.co.id – Pilkada DKI Jakarta 2017 ikut membuat dua kubu Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang sejak lama terpecah kembali memanas. Kedua kubu, saling memberikan dukungannya kepada calon gubernur DKI Jakarta. Kubu Romahurmuziy mendukung Agus Harimurti Yudhoyono, dan kubu Djan Faridz mendukung Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

M Kece Dituntut 10 Tahun Penjara

Namun terbaru, Sekretaris Jenderal PPP kubu Djan, Achmad Dimyati Natakusumah mengungkapkan bahwa dukungan PPP kepada Ahok akan dikaji kembali. Alasannya, kasus penistaan agama yang saat ini proses hukumnya sedang berjalan.

"Kami akan kaji dan evaluasi lagi dukungan kepada Ahok," kata Dimyati kepada VIVA.co.id, Minggu, 13 November 2016.

Marak Kasus Penistaan Agama di Pakistan, Perempuan Muda Divonis Mati

Anggota Komisi I DPR itu mengatakan, pengkajian itu akan dilakukan setelah mendapatkan masukan dari para alim ulama dan juga konstituen.

"Masukan dari konstituen dan alim ulama. Dan kita juga mau melihat arah pemerintah terutama Presiden," ujar Dimyati.

Ferdinand Hutahaean Tulis Surat Permohonan Maaf dari Penjara

Ketika ditanyakan apakah peristiwa demonstrasi 4 November lalu mempengaruhi dukungan ini, Dimyati tidak menampiknya. "Ya termasuk itu," katanya.

Sementara terkait pasangan calon mana yang akan didukung, jika dukungan ke Ahok dicabut, Dimyati mengatakan hal itu perlu dibahas ulang, termasuk dengam kubu Romi.

"Apakah kita sejalan dengan PPP Romy, masih perlu dirapatkan lagi," kata Dimyati.

 

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya