Wiranto dan SBY Bahas Soal Ketum PBSI

Menko Polhukam Wiranto dan Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono beberapa waktu silam.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Moh. Nadlir.

VIVA.co.id - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Wiranto, melakukan pertemuan dengan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Namun, Wiranto mengaku tidak membahas soal rencana demonstrasi yang akan digelar sejumlah Ormas Islam pada Jumat, 4 November 2016.

Wiranto Sebut Hadi Tjahjanto Sosok Tepat Jadi Menko Polhukam, Paham Anatomi Ancaman

"Enggak, enggak membahas ke sana kok," kata Wiranto di kantornya, Jalan Medan Merdeka Barat 15, Jakarta Pusat, Selasa, 1 November 2016.

Wiranto menuturkan bahwa persoalan yang dibahas dalam pertemuan singkat tersebut justru terkait jabatan barunya sebagai Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) 2016-2020. Mantan Panglima TNI itu memang baru saja mengalahkan Gita Wirjawan.

Wiranto: Saya Sebagai Pembina TKN, Bersaksi Tak Ada Agenda Apalagi Rencanakan Kecurangan

"Malah ini dibahas masalah masuknya saya ke PBSI sebagai Ketum. Beliau (SBY) kan juga kenal dengan Pak Gita Wirjawan, mantan Ketum PBSI. Saya sampaikan bahwa saya mengambil alih estafet kepemimpinan pimpinan pusat PBSI untuk penugasan 2016-2020," ujar dia.

Wiranto menuturkan, Ketua Umum Partai Demokrat itu senang dengan amanah baru yang diembannya. Sebab, SBY sejak lama sudah tahu jika dia menggemari olahraga badminton.

Usai Nyekar ke Makam Orangtua, Prabowo Sempat Temui Wiranto dan Sampaikan Hal Ini

"Beliau sangat senang, karena beliau tahu saya hobi badminton sejak dulu dan beliau tahu saya juga pemain badminton. Beliau mendukung, karena dulu kan beliau juga mendukung Pak Gita Wirjawan untuk jadi pengurus PBSI," ujar Wiranto.

Sebelumnya Presiden Joko Widodo menyambangi pesaingnya pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 lalu, Prabowo Subianto, di Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Jokowi dengan Prabowo membahas sejumlah hal, termasuk kondisi politik terkini, hingga kegemaran masing-masing.

Presiden Jokowi bersama Menteri Bermalam di IKN Nusantara

Momen Wiranto dan AHY Ikut Bermalam di IKN Nusantara Bareng Jokowi

Presiden Joko Widodo dan Wiranto bermalam di Kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur pada Kamis malam, 29 Februari 2024.

img_title
VIVA.co.id
1 Maret 2024