Demi Agus, SBY Dinilai Akan Kerahkan Seluruh Kemampuannya

SBY dan istri menyanyi untuk Agus Harimurti di HI.
Sumber :
  • Anwar Sadat - VIVA.co.id

VIVA.co.id - Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kembali turun di arena pertarungan politik. Namun kali ini bukan untuk kepentingannya sendiri melainkan putra sulungnya, Agus Harimurti Yudhoyono.

Ogah Usung Anies di Pilgub Jakarta, Gerindra: Kita Punya Jagoan Lebih Muda dan Fresh

Agus maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta. Ia sudah mendaftar ke KPU Provinsi DKI Jakarta pada Jumat, 23 September 2016, lalu.

Sejak masa jabatannya sebagai Presiden selesai, SBY relatif jarang turun langsung ke gelanggang untuk menggalang suara demi seorang calon di suatu kontestasi politik seperti Pilkada. Apalagi, ia menegaskan bahwa Partai Demokrat pada era kekuasaan Joko Widodo berada pada posisi independen. Tak memihak pemerintah atau mereka yang kritis.

Gerindra Siapkan Kader Internal yang Potensial Menang di Pilkada Jakarta

Namun, situasi kali ini berbeda. Sang anak, Agus, menanggalkan baju TNI-nya demi DKI 1.

"Pasti Pak SBY akan mengerahkan segala kemampuannya untuk memenangkan Agus," kata mantan kader Demokrat, Tridianto, kepada VIVA.co.id, Jumat, 7 Oktober 2016.

KPU DKI Sudah Antisipasi Banjir saat Proses Pemungutan Suara Pilgub 2024

Bagi SBY, lanjut Tri, Agus adalah putra mahkotanya. Oleh karena itu, segala usaha pasti akan ditempuhnya.

"Ilmu pencitraan Pak SBY memang tinggi dan pasti akan diterapkan dengan cara baru di Jakarta," kata dia lagi.

Apakah bisa menang? Tri menilai jelas tidak mudah.

"Berat untuk bisa menang. Tapi kalau pun kalah, keluarga Pak SBY tetap diuntungkan. Karena telah memberi latihan Agus untuk nantinya dijadikan Ketum Demokrat," tutur orang dekat mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum tersebut.

Pada Pilkada DKI Jakarta 2017 ini, Agus berpasangan dengan birokrat, mantan politikus, dan aktivis, Sylviana Murni. Mereka akan adu kuat memikat rakyat Ibu Kota dengan dua pasangan calon lainnya yaitu Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya