Pilkada Jakarta 2017

Poros Alternatif Bicarakan Kriteria Calon Kepala Daerah DKI

Anggota DPR dari Partai Persatuan Pembangunan, Arsul Sani.
Sumber :

VIVA.co.id –  Poros alternatif muncul setelah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyodorkan nama Mardani Ali Sera sebagai calon pendamping Sandiaga Uno di Pilkada Jakarta. Hal itu dibenarkan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Arsul Sani.

Agus Yudhoyono Tak Puas Hanya Didukung Pemilih Muda

"Arahnya ke sana, menawarkan alternatif baru, tidak bicara orang," kata Arsul di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis 15 September 2016.

Arsul mengatakan, poros alternatif ini pastinya membicarakan kriteria yang akan dirumuskan untuk calon yang diusung bersama sebagai bakal calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur. Menurutnya jika ada pihak yang hanya menyodor-nyodorkan nama, maka tidak akan ada koalisi yang memiliki kesamaan suara.

Pesan Penting Agus Yudhoyono untuk Para Pendukungnya

"Kami sedang bicara kriteria. Kalau bicara orang langsung enggak ketemu dan langsung subjektif," ujarnya menambahkan.

Dia menerangkan, pembicaraan juga tidak perlu dilakukan secara terburu-buru. Arsul mengatakan, partainya cukup santai menghadapi Pilkada DKI.

Anies Baswedan Blusukan ke Rawa Badak yang Terancam Digusur

"Kami tenang-tenang ajalah, pengalamannya juga gitu, last minute juga," kata Arsul.

Poros alternatif dimunculkan beberapa partai di Koalisi Kekeluargaan pascapengusungan nama Mardani Ali Sera mendampingi Sandiaga Uno oleh PKS dan Partai Gerindra.

(mus)


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya