Pesan Ridwan Kamil ke Para Calon Kepala Daerah PDIP

Ridwan Kamil di Sekolah Partai Kepala Daerah PDIP
Sumber :
  • Humas DPP PDIP

VIVA.co.id – Wali Kota Bandung Ridwan Kamil berbagi pengalaman di sekolah partai yang dibesut PDI Perjuangan, dengan membawakan konsep "Etos Gotong Royong dalam Kepemimpinan Pembangunan Kota Bandung".

Pengakuan Petugas Keamanan PDIP, Minta Harun Masiku Rendam Ponsel

"Jangan pernah meremehkan gagasan publik, libatkan masyarakat dalam membangun. Dengan kerelawanan masyarakat, tata kelola pemerintahan menjadi lebih baik karena mereka juga melakukan pengawasan yang dilaporkan ke saya," kata Ridwan Kamil kepada para calon kepala daerah dari PDIP di Depok, Jawa Barat, Sabtu, 10 September 2016.

Untuk memimpin daerah, Ridwan juga menekankan pentingnya transparansi dengan pemanfaatan teknologi informasi pada APBD. Hal ini juga akan meminimalisir potensi korupsi.

Petugas Kantor Hasto Kristiyanto Bersaksi di Sidang Suap KPU

Dalam kesempatan tersebut, calon Bupati Tulangbawang, Winarti sempat menanyakan inovasi yang sesuai dengan kabupaten.

Menanggapi hal tersebut, Ridwan Kamil menyarakankan agar jangan sekali-kali kepala daerah memberlakukan kebijakan tanpa dasar yang kuat. Inovasi pun harus dilakukan dengan riset dan penelitian yang cukup.

Ridwan Kamil Patah Hati Anaknya Tak Lolos Masuk SMP Negeri

"Jangan bertindak tanpa teori atau studi, tapi jangan membuat kebijakan tanpa ideologi," kata Ridwan Kamil soal inovasi kepala daerah. (ase)
 

Politikus PDIP Albertus Sumbogo

Datangi DPP PDIP, Pentolan Barisan Celeng Siap Jelaskan Dukung Ganjar

Albertus Sumbogo penuhi panggilan DPP PDIP ke Jakarta terkait manuvernya mendukung Ganjar sebagai capres.

img_title
VIVA.co.id
15 Oktober 2021