Azis Dan Airlangga Siap Lawan Tommy Soeharto di Munaslub

Rapat Pleno jelang Munaslub Partai Golkar 2016
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – DPP partai Golkar mulai membuka pendaftaran calon Ketua Umum, dalam Munaslub yang akan digelar pada 23-26 Mei mendatang di Bali. Beberapa kandidat bahkan siap berhadapan dengan jaringan cendana, Hutomo Mandala Putra, atau sering disapa Tommy Soeharto.

Nusron Wahid Sebut Sudah Muncul 4 Caketum, Munas Tak Akan Aklamasi

Sekretaris fraksi partai Golkar di DPR RI, yang juga kandidat Ketua Umum partai Golkar, Azis Syamsuddin mengatakan, siap berkompetisi dengan Tommy Soeharto.

"Sesama calon berkompetisi bagus toh. Yang penting, bersaing dengan baik untuk kepentingan partai Golkar," kata Azis di DPP Partai Golkar, Jakarta Senin 2 Mei 2016.

Aziz Syamsudin: Munas Kalau Enggak Kompetisi Ya Musyawarah Mufakat

Hal senada dikatakan oleh Bakal calon ketua umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto. Ia tak mempermasalahkan, bila harus berkompetisi dengan Tommy Soeharto untuk menduduki kursi nomor satu di Golkar.

"Pak Tommy dan saya sudah berkomunikasi lama, sejak dari Bali lalu. Jadi, kalau mencalonkan diri ya enggak masalah," kata Airlangga.

Jelang Munas, Golkar Papua Minta Semua Kader Solid

Airlangga menambahkan, panitia Munaslub memang membuka ruang seluas-luasnya bagi semua kader partai Golkar untuk berpartisipasi dalam pemilihan Ketua Umum di Munaslub mendatang.

"Ini membuktikan, Partai Golkar adalah partai yang demokratis. Karena, semua terbuka secara luas," ujar Airlangga.

Ketum Golkar Airlangga Hartarto di Lombok, NTB

Munas Golkar Diharapkan Jangan Terjebak soal Perebutan Ketum

Munas akan resmi dibuka pada Selasa malam, 3 Desember 2019.

img_title
VIVA.co.id
3 Desember 2019