Fraksi PDIP Tolak Pencopotan Komjen Buwas

Kepala BNN Budi Waseso
Sumber :
  • Syaefullah

VIVA.co.id - Anggota Fraksi PDI Perjuangan Masinton Pasaribu menegaskan partainya menolak pencopotan Komjen Budi Waseso sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal Mabes Polri.

Saingi Ahok, Pendukung Budi Waseso Mulai Dekati PDIP

Kata Masinton, PDIP menganggap Budi Waseso sudah memperlihatkan kinerja yang baik, lugas, dan tegas dalam upaya pemberantasan korupsi dan kejahatan lain.

"Fraksi PDI perjuangan menolak pencopotan Budi Waseso," ujar Masinton di gedung DPR, Jakarta, Rabu, 2 September 2015.

Menurut Masinton, kinerja Buwas sangat positif dalam mengembalikan marwah Polri dalam pemberantasan korupsi, yang selama ini lekat dengan Komisi Pemberantasan Korupsi.

"Bisa dilihat dari TPPI, penimbunan sapi, Pelindo II hingga Pertamina," kata Masinton.

Anggota Komisi III DPR RI ini juga dengan tegas menolak bila ada upaya intervensi dalam pencopotan Buwas dari jabatan Kabareskrim.

Puluhan Warga Dukung Buwas Maju di Pilkada Jakarta

Masinton melihat kemungkinan intervensi itu ada. Itu terlihat dari kasus-kasus besar yang ditangani Bareskrim, sehingga mengganggu banyak orang besar di belakang kasus besar itu.

"PDI Perjuangan menolak intervensi terhadap penegak hukum yang sedang bekerja membuka skandal kasus korupsi di berbagai tubuh instansi, entah pemerintah atau BUMN," tuturnya.

Masinton menegaskan, sikap PDIP jelas menolak pencopotan Buwas. "Sebagai sikap kami terhadap adaya isu pencopatan Buwas, kami juga akan minta Komisi III memanggil Kapolri untuk menjelaskan proses pencopotan itu. Sekarang masih isu, kita dengar dulu," katanya. (ase)

Buwas Janji Akan Lindungi Haris Azhar
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.

PDIP Bahas Nama Budi Waseso untuk Pilkada Jakarta

Sekretaris Jenderal mengelak menjawab soal nama Risma.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016