Luhut Panjaitan Kumpulkan Menko Kabinet Kerja

Sertijab Menko Polhukam
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ahmad Rizaluddin

VIVA.co.id - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan, Luhut Binsar Panjaitan mengumpulkan para menteri koordinator di Kabinet Kerja.

Dukung Rizal Ramli Maju Pilkada, Buruh Mulai Keliling Pabrik

Menurut Luhut, hal itu dilakukan agar para menko memiliki pandangan yang sama. Pertemuan akan dilakukan di kantor Kemenko Polhukam, Selasa, 18 Agustus 2015.

"Masalah koordinasi saja. Itu saja. Menyamakan bahasa, kan kita baru bertiga," kata Luhut saat ditemui di kantornya, Jakarta, Selasa, 18 Agustus 2015.

Rizal Ramli tentang Ahok: Serahkan pada Tuhan Menghukumnya

Para menteri koordinator yang akan hadir dalam pertemuan itu adalah, Menko Pemberdayaan Masyarakat dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution dan Menteri Koordinator Kemaritiman Rizal Ramli.

Setelah itu, sekitar pukul 15.00 WIB, Luhut akan mengumpulkan para menteri di jajaran Polhukam. Agendanya juga sama, menyamakan persepsi para menteri.

Rizal Ramli Tutup Mulut Ditanya Pilkada Jakarta

Baca juga:

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo dikabarkan menegur Menteri Koordinator Maritim Rizal Ramli karena banyak mengkritik kebijakannya. Masalahnya, Rizal Ramli mengkritik kebijakan itu di media masa, padahal ia termasuk salah satu menteri Jokowi.

"Presiden waktu itu sudah menegur, menelepon Pak Rizal Ramli waktu itu soal pengadaan pesawat. Itu kan baru LoI, ā€ˇpenandatangannya terlalu jauh dan Pihak Garuda sudah menjelaskan itu," kata Tim Komunikasi Presiden, Teten Masduki di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin 17 Agustus 2015.

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya