Dana Pengadaan Logistik Sumbar Rp 12 Miliar

VIVAnews - Anggaran pengadaan logistik pemilu presiden Juli 2009 di Sumatera Barat sebesar Rp 12,05 miliar. Nilai ini menurun dibanding pengadaan logistik pemilu legislatif April 2009 sebesar Rp 17 miliar.

"Anggarannya turun karena logistik seperti kotak dan bilik suara yang dipakai di pemilu legislatif masih layak sehingga tidak perlu diadakan lagi," kata anggota KPU Sumatera Barat, Desi Asmaret.

Selanjutnya, Desi mengatakan proses lelang pengadaan logistik akan dilakukan pada pertengahan Juni  2009 setelah tim bagian umum dan anggota KPU Sumatera Barat kembali dari Jakarta.

Dia mengatakan kesibukan KPU menghadapi gugatan hasil pemilu yang diajukan sejumlah partai di Mahkamah Konstitusi ikut menghambat proses pengadaan logistik pemilihan presiden.

Sejauh ini, KPU Sumatera Barat belum dapat memastikan jumlah kotak dan bilik suara yang akan digunakan dalam pemilihan presiden karena menunggu penetepan daftar pemilih tetap terlebih dulu.

Sesuai jadwal, penetapan daftar pemilih tetap akan diumumkan 28 Mei 2009.

Laporan: Eri Naldi | Padang

BI Catat Modal Asing Kabur dari Indonesia Rp 1,36 Triliun
Lahan kelapa Sawit. (Ilustrasi)

KLHK: 3,37 Juta Hektare Lahan Sawit Terindikasi Ada dalam Kawasan Hutan

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) mengungkapkan, seluas 3,37 juta hektare lahan sawit terindikasi ada di dalam kawasan hutan.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024