Zulkifli Enggan Komentari Serangan Amien ke Hatta

Kongres PAN
Sumber :
  • ANTARA/Rosa Panggabean

VIVA.co.id - Kandidat Ketua Umum PAN,  Zulkifli Hasan enggan menanggapi pidato Ketua Majelis Pertimbangan Partai, Amien Rais yang menyerang incumbent, Hatta Rajasa dalam pembukaan kongres ke IV PAN tadi malam. Ia tidak ingin hal itu dijadikan polemik berkepanjangan.

"Saya mengajak seluruh kawan-kawan tenang. Kongres ini persaudaraan," katanya di Westin hotel Nusa Dua, Bali, Minggu, 1 Maret 2015.

Zulkifli mengakui pertarungan ini sudah terbuka. Dia berhadapan langsung dengan Hatta Rajasa untuk memperebutkan kursi Ketua umum partai periode 2015-2020. Namun ia memastikan pertarungan ini hanya sebatas di arena kongres.

"Setelah kongres, insya Allah semua selesai. Usai kongres game is over. Kita sama-sama membangun partai kembali," katanya.

Zulkifli memasuki arena kongres dengan menggunakan kemeja putih. Puluhan orang pendukung masuk bersamanya sambil meneriakan yel yel 'bang Zul bang Zul'.

Sebelumnya Ketua Steering Committe Kongres ke IV PAN, Tafik Kurniawan menyatakan pidato ketua MPP, Amin Rais, yang menyerang Ketua Umum PAN, Hatta Rajasa di Westin Hotel Nusa Dua, Bali, semalam tidak memengaruhi kegiatan. Ia memastikan rangkaian kongres akan berjalan sesuai agenda.

Nazar Amien Rais Jika Terbukti Jadi Komisaris Freeport

Baca Juga:

Amien Rais

Amien Rais: Jokowi, Ada Menteri yang Terlalu Berkuasa

Amien ingatkan Jokowi pilih menteri yang kompak.

img_title
VIVA.co.id
29 Desember 2015