Diserang Amien Rais, Ini Bantahan Hatta

Ketua Umum PAN Hatta Rajasa di lokasi Kongres IV PAN di Bali
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rosa Panggabean

VIVA.co.id - Ketua Majlis Pertimbangan Partai PAN Amien Rais menyerang Ketua Umum PAN Hatta Rajasa dalam pidato singkatnya di pembukaan Kongres ke-IV PAN di Westin Hotel, Nusa Dua Bali, Sabtu malam, 28 Februari 2015.

Soetrisno Bachir Sebut Amien Rais Sebagai Imam Besar

Amin menganggap Hatta melakukan kebohongan terhadap dirinya, kader partai dan pimpinan Koalisi Merah Putih (KMP).

"Saya meluruskan satu hal. Tanggal 30 September, saya harus meluruskan sejarah. Sang ketua umum mengatakan akan menemui teman-teman KMP. Ternyata setelah satu jam, bukan nemui ketua KMP melainkan ketemu Surya Paloh dan Jokowi. Siapa ketum itu. Saya lupa namanya. Saya minta lurus apa adanya," kata Amin Sabtu 28 Februari 2015.

Pidato Amin dengan nada tinggi itu sontak membuat para kader dan tamu yang datang terperanjat. Terutama para pendukung Hatta Rajasa yang kembali maju sebagai kandidat ketua umum.

Mendapat serangan terbuka. Usai pembukaan Kongres ke IV, Hatta Langsung melakukan klarifikasi. Dalam ruang terpisah Hatta menggelar jumpa pers.

"Saya tidak berbohong. Saya sudah jelaskan mengenai pertemuan itu. Bahkan Pak Jokowi ikut menjelaskan. Pertemuan itu hanya mengucapkan selamat," katanya.

Bahkan Hatta mengatakan, kedatanganya di rumah Surya Paloh saat itu tidak sendiri. "Saya ditemani dua orang, salah satunya Pak Zulkifli," katanya.

Amien Balas Curhat Hatta: Semua Tahu Siapa yang Berbohong

Baca juga:


Curhat Hatta Rajasa: Siapa yang Sebetulnya Berbohong?
Zulkifli Hasan Terpilih Ketua Umum PAN

Usai Kongres, Pendukung Zulkifli Hasan Terlantar di Bali?

Panitia lokal membenarkan pendukung Zulkifli minta biaya tiket pulang

img_title
VIVA.co.id
4 Maret 2015