Maju Ketum, Zulkifli Hasan Minta Restu Syafii Maarif

Koalisi Merah Putih Rayakan Kemenangan Paket B Pimpinan MPR
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id - Kandidat Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan terus melakukan safari politik. Didampingi tim suksesnya, ia berkunjung ke kediaman mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Buya Syafii Maarif.

Zulkifli Hasan Bantah Kadernya Mundur

"Saya silaturahmi dengan Buya sebagai tokoh bangsa, guru bangsa. Kami menyampaikan persoalan kongres dan mohon doanya, agar berlangsung lancar dan demokratis," kata Zulkifli Hasan di Yogyakarta, Kamis, 26 Februari 2015.

Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan jika Syafii berpesan agar kongres berlangsung dengan baik, tidak ada intimidasi, tidak ada saling menjegal, bersaing secara sehat dan memilih sesuai hati nurani masing-masing.

Ketua Fraksi PAN: Saya Belum Dengar Taufik Kurniawan Mundur

Sementara, terkait kunjungan Zulkifli, Syafii akan mendukung siapapun yang akan menjadi Ketua Umum PAN. Dia berharap PAN menjadi lebih baik ke depan.

"Keduanya sahabat saya (Hatta Rajasa dan Zulkifli Hasan). Bahkan tadi saja Pak Hatta baru menelepon saya. Intinya sama, saya berharap agar kongres berjalan lancar. Dan semoga PAN menjadi partai yang terbuka modern. Peran pimpinan pusat jangan dominan, berdayakan kader-kader di daerah itu pesan saya," kata Buya Syafii.

Ketua Umum PAN: Taufik Kurniawan Mundur Itu Hoax

Rencananya PAN akan menggelar kongres di Bali pada 28 Februari sampai dengan 2 Maret 2015. Dua kandidat yang akan bersaing adalah Hatta dan Zulkifli. Saat ini Hatta masih menjabat sebagai Ketua Umum PAN. Sedangkan Zulkifli merupakan Ketua MPR RI.

Baca juga:

Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, beberapa waktu lalu.

Akhirnya, Jokowi Beri Jatah PAN di Pemerintahan

Pejabat baru itu akan dilantik besok di Istana Negara.

img_title
VIVA.co.id
19 Januari 2016