Senin Besok Jokowi-JK Gelar Rapat Kabinet Perdana

Presiden Joko Widodo Jokowi perkenalkan Menteri Kabinet Kerja
Sumber :
  • REUTERS/Darren Whiteside

VIVAnews - Mantan Deputi Tim Transisi, Hasto Kristiyanto, menyambut gembira pengumuman kabinet Joko Widodo-Jusuf Kalla. Dia menilai Kabinet Kerja merupakan harapan rakyat selama ini.

"Kabinet ini siap merealisasikan Indonesia yang lebih baik, berdaulat, berdikari dan berkepribadian," kata Hasto di kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Minggu 26 Oktober 2014.

Hasto mengklaim, susunan kabinet itu merupakan komposisi terbaik yang sesuai dengan realitas politik Indonesia saat ini. Mereka yang terpilih akan dilantik pada hari Senin 27 Oktober 2014.

"Dengan adanya pengumuman kabinet ini, besok akan langsung dilakukan rapat kabinet yang pertama," kata Hasto.

Hasto menjelaskan, penentuan atau keputusan para kabinet telah dilakukan dengan cara menyaring sejumlah aspirasi. Kata Hasto, para menteri harus menjalankan tugas dan fungsinya sebagai pembantu presiden.

Sempat urung pada 21 Oktober lalu, Presiden Jokowi mengumumkannya petang ini, Minggu 26 Oktober 2014. Pengumuman dilakukan di halaman Istana Merdeka, Jakarta.

Ada 34 menteri yang diumumkan. Artinya, Jokowi mengambil jatah maksimal dari yang diperbolehkan UU Kementerian Negara. [Baca]

Aktor Park Sung Hoon Minta Maaf ke Penonton Atas Karakter Jahatnya di Queen Of Tears

(ren)

Kapuspenkum Kejaksaan Agung Ketut Sumedana

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Pegawai Kementerian ESDM

Pegawai ESDM tersebut diperiksa sebagai saksi.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024