PDIP Siapkan 50 Nama Jadi Menteri Jokowi-JK

Jokowi-JK-Bertemu-Petinggi-Partai
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Vitalis Yogi Trisna
VIVAnews
Pelaku Jambret Tinggalkan Mobil Patroli Polisi yang Dia Bawa Kabur di Pinggir Jalan Lalu Kabur
- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menyiapkan 50 nama kadernya untuk duduk dalam kabinet Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Joko Widodo-Jusuf Kalla.

5 Cara Ampuh Melepaskan Diri dari Kecanduan Alkohol

Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDIP Puan Maharani mengatakan masih terus menggodok nama-nama itu sebelum menyerahkannya kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Holding BUMN InJourney Siap Sambut Mudik dan Libur Lebaran 2024


"Lebih dari 50 nama yang sudah kita list untuk kita lihat
track record
dan kapabilitasnya," ujar Puan di Gedung DPR, Jakarta, Senin 22 September 2014.


Ketua Fraksi PDIP itu memastikan para kader PDIP yang akan mengisi 16 kursi dari kalangan profesional partai yang disiapkan oleh Jokowi adalah nama-nama yang bersih, punya kapabilitas dan potensi serta bisa membantu kerja kementerian.


"Yang pasti kami tentu saja mendukung apa yang menjadi keputusan dan hak prerogratif presiden," katanya.


Terkait usulan nama 'Kabinet Trisaksi', Puan memastikan usulan nama itu bukan hanya dari PDIP, melainkan atas dasar musyawarah mufakat seluruh mitra koalisi pendukung Joko Widodo-Jusuf Kalla.


Dengan dibentuknya kabinet itu menurut Puan, PDIP berharap Indonesia lebih berdaulat secara politik, mandiri secara ekonomi, berkepribadian secara kebudayaan.


"Bangsa ini harus ditentukan mulai dari dilantiknya pemerintahan yang akan datang. Jadi siapapun yang terikat atau ikut dalam pemerintahan yang akan datang harus tetap mengawal Trisakti," ujarnya.(ita)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya