Bawaslu Yakin Rekapitulasi Pilpres Selesai Sore Ini

Saksi Prabowo Walkout Saat Rekapitulasi Suara di KPU
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews
Statistik Mengerikan Harry Kane Lawan Arsenal
- Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Nelson Simanjuntak optimistis penghitungan hasil rekapitulasi surat suara nasional bisa rampung sesuai jadwal pada hari ini, Selasa 22 Juli 2014. "Saya yakin bisa selesai sore ini," kata Nelson.

Haru! Ayah Babe Cabita Ungkap Detik-detik Terakhir Sang Komedian Sebelum Meninggal

Lanjut Nelson, menyinggung mengenai pertanyaan dari para saksi kedua pasangan calon presiden di dalam forum yang terkesan sering menyalahkan pihak Bawaslu, itu dianggap Nelson seperti sebuah retorika yang tidak penting.
Airlangga: Hari Kemenangan Tiba, Mari Saling Memaafkan dan Jaga Kerukunan Bangsa


"Seperti mengada-ngada. Sesuatu yang tidak konseptual dalam proses rekapitulasi. Menurut mereka kami tidak dilakukan pengawasan, tapi kita sudah lakukan sebenarnya. Seakan-akan mereka lebih pintar dari penyelenggara pemilu," ujarnya.


Nelson sendiri menuturkan masalah yang biasa terjadi di tingkat paling bawah hingga tingkatan nasional biasanya lebih banyak menyinggung soal pelanggaran administratif.


"Soal penggelembungan suara itu tidak ada, yang memilih lebih dari satu kali juga sudah ditangani, kan sudah dilakukan pemungutan suara ulang," jelasnya.


Sejauh ini, KPU sudah merekapitulasi 30 provinsi termasuk Jakarta. Dua daerah yaitu Sumatera Utara, Papua belum sedangkan Jawa Timur tengah berproses.


Meskipun diwarnai aksi walk out, KPU tidak menghentikan proses rekapitulasi. Saat ini, mereka membacakan hasil pilpres dari Jawa Timur. Tim saksi rekapitulasi suara Pemilihan Presiden 2014 dari kubu Prabowo-Hatta menarik diri dari proses tersebut. Mereka merasa KPU bertindak tidak adil dan jujur dalam proses tersebut.



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya