Prabowo Subianto Tiba di Kantor PPP, Bersiap Deklarasi

Ketum PPP Suryadharma Ali dan Prabowo Subianto.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
VIVAnews
Jegal Ford Ranger dan Toyota Hilux, BYD Ikut Persiapkan Pikap Listrik Berbasis Hybrid
– Partai Persatuan Pembangunan mengumumkan berkoalisi dengan Gerindra dan memberikan dukungan penuh kepada Prabowo Subianto sebagai calon presiden. Dukungan itu akan dideklarasikan secara resmi sore ini, Jumat 18 April 2014.

Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan 6 Raperda Sumsel di Depan DPRD, Apa Saja?

Sekitar pukul 15.00 WIB, Prabowo Subianto tiba di kantor Dewan Pimpinan Pusat PPP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta. Ketua Dewan Pembina Gerindra itu mengenakan kemeja putih dan peci hitam, tak berbaju safari seperti biasanya.
Temui Prabowo, Waketum Nasdem Sebut Tak Ada Pembicaraan Politik


Prabowo didampingi oleh sejumlah petinggi Gerindra seperti Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon dan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani. Mereka diterima oleh Ketua Umum PPP Suryadharma Ali dan Wakil Ketua Umum PPP Emron Pangkapi.


“Kami menilai Prabowo cocok memimpin Indonesia ke depan. Ini menurut pandangan kami. Yang lain pasti punya pandangan berbeda,” kata Suryadharma Ali (SDA) yang bulan lalu menghadiri kampanye terbuka Gerindra di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.


Koalisi dengan Gerindra, ujar SDA, merupakan aspirasi akar rumput. “Realitas di
grass root
seperti itu. Ini respons terhadap masyarakat yang mendorong PPP untuk mendukung Prabowo. PPP mendukung penuh pencalonan Prabowo sebagai presiden,” kata dia.


Menteri Agama itu menyatakan, polemik yang terjadi di internal partainya selama ini tidak akan mempengaruhi koalisi antara PPP dan Gerindra. “Tidak ada persoalan lagi untuk berkoalisi dengan Gerindra. Ketua Umum dan DPP sepakat untuk berkoalisi dengan Pak Prabowo,” ujar SDA.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya