Pemilu di Luar Negeri

Demokrat Unggul Telak di Kuching, Malaysia

VIVAnews - Partai Demokrat unggul sementara di negara bagian Sarawak, Malaysia. Partai dengan nomor urut 31 tersebut mendapat 71 suara di Tempat Pemungutan Suara di Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Kota Kuching.

BNI Bakal Terbitkan Global Bond US$500 Juta, Jadi Incaran Investor Asing

Demikian ungkap ketua Panitia Pemilihan Luar Negeri KJRI Kuching, Djoko Suprapto saat dihubungi VIVAnews, Kamis 9 April 2009.

Tempat kedua diduduki Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dengan 10 suara. Tempat ketiga ditempati oleh PKS dan PDS masing-masing dengan tujuh suara. P3 meraih tempat keempat dengan 6 suara. Sedangkan Gerindra dan PKDI menempati posisi kelima masing-masing dengan 5 suara.

Djoko mengatakan, total pemilih yang datang ke TPS di KJRI Kuching adalah sebanyak 134 orang. Namun hanya 133 surat suara yang dinyatakan sah. Jumlah warga Indonesia di Sarawak dalam Daftar Pemilih Tetap yang seharusnya datang langsung ke TPS adalah sebanyak 243 pemilih. Sedangkan sekitar 47 ribu orang akan mengirimkan surat suara melalui pos.

Dari total jumlah pemilih yang memiliki hak pilih, sekitar 41 persen adalah kalangan mahasiswa. Sedangkan dari masyarakat selain mahasiswa adalah sekitar 83 persen. "Menurut saya pemilih pemula kurang antusias mengikuti pemilihan," kata Djoko.

Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono

Heru Budi Didesak Segera Bangun Proyek Pengelolaan Sampah Sunter yang Mangkrak 5 Tahun

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono diduga mengabaikan Peraturan Presiden tentang pengelolaan sampah menjadi listrik. Heru dinilai membiarkan fasilitas p

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024