ARB: Pemilu 2014 Harus Jadi Arena Pertarungan Ide

Verifikasi Faktual Partai Golkar
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews
Declan Rice: Rodri Salah Satu Pemain Terbaik di Dunia
- Ketua Umum DPP Partai Golkar, Aburizal Bakri, Rabu 2 Oktober 2o4, menyatakan harapannya bahwa Pemilu 2014 berjalan lancar dan damai.

Otto Hasibuan Sebut Gugatan Sengketa Pilpres Anies dan Ganjar Sebuah Kemunduran

"Saya harapkan 2014 jadi pemilu yang damai, diwarnai pertarungan ide dan gagasan. Agar ide dan gagasan benar-benar menjadi instrumen politik," ujar Aburizal di hadapan para pengurus, kader, dan simpatisan Partai Golkar, saat pelantikan Pengurus DPD I Partai Golkar Bangka Belitung.
MIND ID Pastikan Beri Manfaatan Bagi Daerah Wilayah Kerja, Begini Caranya


ARB, sapaan Aburizal, tak akan bosan mengajak agar parpol dan politisi menjadikan adu ide dan gagasan sebagai instrumen politik. Serta menjauhi praktek intrik dan fitnah dalam perpolitikan.


"Wajah parpol harus berubah, wajah tokoh parpol harus berubah. Kita harus berani menjadikan ide dan gagasan sebagai instrumen parpol," katanya.


Untuk itu ARB meminta parpol dan politisi mempererat silaturahmi. Dia menilai silaturahmi bisa jadi jembatan pemersatu dan menghilangkan sifat permusuhan, sehingga pertarungan akan sehat karena yang diadu ide atau gagasan.


"Itulah yang melatarbelakang saya membuat silaturahmi kebangsaan beberapa waktu lalu yang juga dihadiri para pimpinan parpol dan presiden," kata Aburizal.


ARB juga mencontohkan acara malam ini di mana Gubernur Bangka Belitung yang merupakan Ketua PDI Perjuangan hadir. Suasana cair antar parpol seperti inilah yang harus diteladani.


"Padahal pak gubernur ini ketua partai yang akan jadi pesaing Partai Golkar, namun kita cair malam ini. Inilah silaturahmi yang saya maksudkan" kata dia.


Kepada kadernya ARB juga berpesan agar tetap fokus bekerja untuk memenangkan pemilu 2014. Sebelum memenangkan pilpres, dia meminta kadernya fokus memenangkan partai terlebih dahulu.


"Kita butuh kemenangan. Kemanangan untuk membangun bangsa dan mensejahterakan rakyat. Dalam sebuah Negara Kesejahteraan yang berdasarkan Pancasila," kata Aburizal.


Laporan: Dian Widyanarko
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya