Amir Syamsudin: Dana Konvensi Demokrat Dijamin Halal

Amir Syamsuddin.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo
VIVAnews
Cegah Informasi Simpang Siur, Jemaah Haji Diimbau Tak Bagikan Kabar Tidak Benar di Media Sosial
- Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat, Amir Syamsudin, memastikan dana untuk menggelar konvensi sebagai cara untuk mencari calon presiden berasal dari sumber-sumber halal. Menurutnya, biaya konvensi Demokrat tak terlalu mahal.

Usulan Kejaksaan Izinkan Lima Smelter Perusahaan Timah Tetap Beroperasi Disorot

"Kami punya sumber-sumber yang halal. Itu tidak usah dibayangkan menjadi sangat mahal, karena ini bukan kampanye," kata Amir di Gedung DPR, Selasa 9 Juli 2013.
Mahfud MD Blak-blakan Soal Langkah Politik Berikutnya Usai Pilpres 2024


Namun, Amir enggan menjelaskan dari mana saja sumber dana yang digunakan untuk konvensi partai Demokrat. "Nanti pada saatnya akan diumumkan sama halnya kemarin," kata dia.


Dalam konvensi partai Demokrat, tentu tidak membutuhkan dana yang sedikit. Sebab, partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono itu, akan menyewa tiga lembaga survei sekaligus untuk mengukur elektabilitas para peserta konvensi dan menyewa salah satu stasiun televisi yang dinilai independen.


Sebelumnya, Wakil Sekjen Partai Demokrat Ramadhan Pohan menjelaskan mekanisme konvensi ini bukan membuka pendaftaran, tetapi menjaring.  Tujuh anggota komite itu akan mencari dan menawarkan tokoh-tokoh tertentu untuk ikut dalam konvensi. "Kalau nanti mekanismenya mendaftar, semua orang daftar, Eyang Subur juga nanti ikutan," kata dia.


Mereka yang sudah pasti akan dijaring, dari internal partai adalah Marzuki Alie. Sementara dari luar partai adalah, Gita Wirjawan, Dahlan Iskan, dan Mahfud MD.


Sehingga, bagi orang yang non partai, kata Ramadhan, dengan konvensi ini mereka memiliki peluang menjadi capres. Selain itu, masyarakat juga memiliki alternatif capres. "Dari aturannya, independen tidak bisa, harus melalui partai. Kalau begitu Pak Mahfud nggak bisa ikutan dong," kata dia.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya