Demokrat Tetap Terima Gerbong Yenny Wahid Jadi Caleg

Ketua Umum PKBIB Yenny Zannuba Wahid
Sumber :
  • ANTARA/Saptono

VIVAnews – Partai Demokrat tidak menutup pintu bagi para pengikut Yenny Wahid yang ingin tetap bergabung dan menjadi calon anggota legislatif (caleg) dari Demokrat, meskipun Yenny sendiri batal bergabung dengan Demokrat.

“Kubu Yenny tidak ada yang ditolak,” kata Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat, Sutan Bhatoegana, Jumat 19 April 2013. Meskipun demikian, ujarnya, Demokrat mengutamakan caleg yang saat ini sudah duduk di DPR, pengurus DPP Demokrat, tokoh masyarakat, baru dari partai lain.

“Sepanjang ada tempat (untuk pengikut Yenny), wajar-wajar saja kami terima. Demokrat kan partai terbuka. Malah bagus kalau pengikut Yenny bisa disisipkan, supaya Partai Demokrat lebih kuat,” kata Bhatoegana. Salah satu pengikut Yenny yang tetap menjadi caleg Demokrat adalah Sekjen Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia Bersatu (PKBIB), Imam Rosyadi Hamid.

Wakil Ketua Umum Demokrat, Max Sopacua, juga membantah pemberitaan yang menyebut dirinya mengusir pengikut Yenny dari Demokrat. “Saya cuma ngomong, kalau Yenny Wahid keluar dan gerbongnya ikut keluar, ya tidak apa-apa. Bukan saya bilang mereka diusir,” kata Max.

“Teman-teman PKBIB seperti Pak Imron yang mau nyaleg dari Demokrat, ya enggak apa-apa dan tetap nyaleg,” kata Max. PKIB sendiri tak lolos verifikasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk menjadi peserta Pemilu 2014.

Miris! Menkominfo Sebut Transaksi Judi Online Capai Rp 327 T di 2023

Baca juga:

Kontainer Bermuatan Kayu Terguling di Jalur Gentong Tasikmalaya

Truk Kontainer Bermuatan Kayu Terguling di Jalur Gentong Tasikmalaya

Kontainer Bermuatan Kayu Terguling di Jalur Gentong Tasikmalaya

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024