Posisi Partai Besar di 2014 Versi Survei Publica

Ketua umum DPP PDIP Megawati Soekarno Putri
Sumber :
  • ANTARA/Farras
VIVAnews - Lembaga Survei Publica Research & Consulting menggelar survei nasional terkait Pemilu 2014. Dalam survei tersebut, Publica memprediksi PDIP keluar sebagai partai pemenang Pemilu 2014 dengan perolehan dukungan sebesar 7,2 persen.
Golkar Merasa Wajar jika Dapat 5 Kursi Menteri dalam Kabinet Prabowo-Gibran

"PDIP tidak termasuk partai pemerintah atau oposisi. Responden menilai PDIP tidak erat dengan korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN) dan kekuasaan," kata Direktur Riset Publica, Rahadi T Wiratma, dalam konferensi pers di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu 20 Maret 2019.
Berantas Judi Online, Tanggung Jawab Siapa?

Meskipun demikian, partai penguasa yakni Partai Demokrat tetap menguntit PDIP di urutan kedua dengan 6,2 persen. Rahadi beralasan, angka tersebut tetap menunjukkan kecenderungan merosotnya Demokrat. "Bila dibandingkan dengan survei yang sama tahun 2009, suara Demokrat turun drastis," jelasnya.
Rose Hanbury Akhirnya Buka Suara soal Isu Tuduhan Selingkuh dengan Pangeran William

Rahadi melanjutkan posisi di bawah PDIP dan Demokrat adalah Partai Gerindra 6 persen. Perolehan angka tersebut membuat Gerindra merangsek ke urutan ketiga mengalahkan partai-partai lainnya.

"Gerindra mendapatkan berkah sebagai partai di luar pemerintahan seperti PDIP," ujarnya.

Rahadi melanjutkan bahwa Partai Golkar menempati posisi keempat dengan 4,1 persen. Dia menilai Golkar secara relatif tetap masuk tiga besar pemenang pemilu. "Angka tersebut masih dalam batas margin of error," jelasnya.

Sementara itu, posisi kelima dan seterusnya ditempati oleh Partai Nasdem 2,5 persen, PKS 1,7 persen, PAN 1,6 persen, PPP 0,6 persen, Hanura 0,6 persen, PKB 0,4 persen. Sedangkan responden yang menjawab rahasia 25,4 persen, tidak ikut memilih 9,5 persen dan tidak menjawab 34,3 persen.

Selain memprediksi siapa partai politik pemenang Pemilu 2014, Publica juga melakukan penelitian tentang partai politik mana yang paling bersih dari korupsi. Untuk kategori ini, Gerindra menempati urutan teratas.

Publica Research & Consulting mengadakan survei terhadap 1.300 orang di 33 ibukota provinsi di Indonesia dari 18 sampai dengan 21 Februari 2013. Metode yang digunakan adalah melalui wawancara telepon.

Data mendasarkan pada buku telepon yang diterbitkan oleh PT Telkom. Pemilihan nomor telepon rumah tangga ditentukan secara acak sistematik, dan penentuan responden dilakukan secara acak murni. Margin of error dari survei ini plus minus 2,8 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Berikut adalah data lengkap dari partai politik yang paling bersih dari korupsi:

1. Partai Gerindra 3,9 persen
2. Partai Demokrat 2,5 persen
3. PDIP 2,4 persen
4. PKS 2,4 persen
5. Partai Golkar 1 persen
6. PAN 0,8 persen
7. Partai Hanura 0,8 persen
8. PPP 0,6 persen
9. PKB 0,1 persen
10. Tak satu partaipun yang bersih 69,2 persen
11. Tidak menjawab 16,3 persen
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya