Kiemas: Mega dan Jokowi Sebaiknya Tak Maju Pilpres 2014

Usai Mencoblos, Mega dan Jokowi Gelar Jumpa Pers
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin
VIVAnews - Politisi Senior PDIP Taufik Kiemas tak terkejut dengan survei yang dilakukan oleh Lingkaran Survei Indonesia (LSI) yang melansir bahwa Ketua Umum partai itu Megawati Soekarnoputri menempati posisi paling tinggi.
Viral Seorang Remaja Jalan Puluhan Ribu Langkah demi Datang ke Masjid untuk Hal Ini

Meski memiliki elektabilitas paling tinggi diantara capres lainnya, Taufik berhadap Megawati tak kembali mencalonkan diri sebagai presiden pada pilpres 2014 mendatang.
10 Negara Ini Dicap Paling Malas Gerak Sedunia, Kok Bisa?

"Dia (Mega) tertinggi, tapi jadi king maker saja, kan tertinggi bisa memberikan ke orang lain," kata Taufik di Gedung DPR, Senin 18 Maret 2013.
Deretan Negara yang Ternyata Penduduknya Paling Cepat Meninggal di Dunia

Tak hanya Megawati, Taufik pun tidak setuju jika Joko Widodo mencalonkan diri sebagai capres. Sebab, saat ini Jokowi harus menjalankan tugasnya terlebih dahulu sebagai Gubernur DKI Jakarta.

"Jokowi jangan lah, kasihan juga, dia itu kalau saya ajak ngomong. Masa tiga bulan (menjabat Gubernur) sudah maju, nanti ninggalin Solo ninggalin Jakarta juga," kata dia.

Dalam survei yang dilakukan Lingkaran Survei Indonesia, Megawati Soekarnoputri memperoleh dukungan sekitar 20,7 persen, Aburizal Bakrie 20,3 persen, Prabowo Subianto 19,2 persen, dan Wiranto 8,2 persen. Sementara tokoh dari partai Islam hanya berada pada urutan kelima dan seterusnya. (sj)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya