Gayus ke Bali Pakai Nama Sony Laksono?

Gayus Tambunan bersedih di pengadilan
Sumber :
  • ANTARA/Yudhi Mahatma

VIVAnews - Kepala Kepolisian Daerah Bali, Inspektur Jenderal Hadiatmoko, memastikan terdakwa mafia hukum dan mafia pajak Gayus Tambunan, berada di daerahnya pada awal November 2010.

"Dia bersama anak dan istrinya," kata Hadiatmoko usai pelepasan penyu di Pantai Kuta, Bali, Kamis 18 November 2010.

Menurut Hadiatmoko, selama di Bali Gayus menggunakan nama samaran. Namun, Hadiatmoko masih merahasiakan apakah nama samaran Gayus itu Sony Laksono. "Nama samaran iya, tapi kalau itu saya tidak tahu," ujarnya.

Kasus Gayus keluar dari tahanan Mako Brimob ini terungkap pada awal November ketika Gayus tertangkap kamera sedang menonton turnamen tenis internasional di Bali. Gayus pun akhirnya mengakui dirinya berangkat ke Bali. Menurut Gayus, dia keluar dari penjara karena mengikuti langkah pendahulunya di Rutan Brimob.

Terkait keluarnya Gayus dari Rutan Mako Brimob, polisi sudah mencopot Kepala Rutan Mako Brimob, Kompol Iwan Suswanto, dan delapan bawahannya. Mereka diduga menerima suap dari Gayus.

Iwan diduga menerima Rp368 juta dari Gayus agar mendapatkan kemudahan saat ditahan. Sedangkan delapan bawahan Iwan diduga menerima Rp5 juta. Gayus pun sudah ditetapkan menjadi tersangka.

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad

Laporan: Peni Widarti | Bali, umi

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun saat memberikan keterangan pers Jendral TNI bintang dua gadungan.(B.S.Putra/VIVA)

Nekat Datangi Markas TNI, Mayjen Gadungan Ini Ingin Nitip Kerabat Masuk Akmil

Pria berinsial JJ, mengaku sebagai anggota TNI pangkat Mayor Jenderal ditangkap saat mendatangi Markas Kodam I Bukit Barisan (BB). Ternyata TNI gadungan

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024