Saut Sirait: Saya Independen, Layak di KPU

Andi Nurpati
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis

VIVAnews - Saut Hamonangan Sirait mengakui pernah mengikuti Pemilihan Umum 2009 sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah meski gagal terpilih. Meski begitu, Saut menyatakan tetap independen dari partai politik.

Pernyataan Saut yang diproyeksikan menggantikan anggota Komisi Pemilihan Umum Andi Nurpati Baharuddin ini menjawab pertanyaan AW Thalib, anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat dari Partai Persatuan Pembangunan. Thalib mempertanyakan soal komitmen tidak masuk dalam pemerintahan saat mendaftar jadi calon anggota DPD.

Saut menjawab, "Pikiran pertama saya, jalur DPD itu adalah independen. Pemahaman saya terhadap Undang-undang Penyelenggara Pemilu itu tidak masuk partai. Itu independensinya."

Saut menyatakan ikut pemilihan anggota DPD itu karena tidak terikat satu posisi di pemerintahan. Orang yang berstatus menunggu jadi pengganti antarwaktu anggota KPU pun, kata Saut, boleh saja ikut pemilihan anggota DPD itu.

"Saya tidak anggota KPU. Dan karena itu juga, Undang-undang tidak melarang orang lain berkiprah," kata Saut dalam Rapat dengan Komisi II DPR, Rabu 21 Juli 2010.

"Dan karena saya memahami soal independensi, saya menjaga independensi itu. Itu jiwa dari undang-undang itu. Itu pemahaman saya," ujarnya. "Bahwa ketika saya misalnya menduduki jabatan sebagai KPU, saya tak akan beralih ke mana," katanya.

Saut Sirait merupakan calon anggota KPU nomor urut 8 yang diatur Undang-undang menjadi pengganti antarwaktu komisioner yang berhenti atau tak bisa menjalankan tugasnya. Namun pengangkatan Saut terkendala karena tercatat pernah menjadi peserta Pemilu, sementara syarat menjadi anggota KPU tidak boleh menjadi peserta Pemilu.

Prediksi Pertandingan Premier League: Brighton vs Manchester City
Emil Audero Mulyadi rayakan Scudetto Inter Milan

Komentar Calon Kiper Timnas Indonesia Usai Bawa Inter Milan Sabet Scudetto

 Inter Milan sukses memastikan diri merebut Scudetto Serie A yang ke-20. Ternyata, ada 'orang Indonesia' yang ikut membantu La Beneamata merebut bintang kedua.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024