Mafia Hukum Tak Terkait Penyidik di KPK

VIVAnews - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD melaporkan dugaan mafia kasus di tubuh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). KPK pun menegaskan mafia kasus itu tidak terkait dengan tim penyelidik dan penyidik di KPK.

"Sampai saat ini, tidak ditemukan hubungan antara oknum di luar KPK tersebut dengan penyelidik, penyidik, penuntut umum, pimpinan, dan pegawai KPK," kata Pelaksana Tugas Ketua KPK, Tumpak Hatorangan Panggabean, saat rapat dengan Komisi Hukum DPR, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin 25 Januari 2010.

Tumpak menjelaskan, kasus mafia hukum yang dilaporkan Mahfud MD itu sama dengan informasi yang diterima KPK pada pertengahan November 2009. Atas informasi itu, KPK langsung melakukan pemeriksaan, penelitian, dan memeriksa seluruh personel yang termuat dalam informasi tersebut.

Dari hasil pemeriksaan, lanjut Tumpak, diketahui ada oknum di luar KPK yang melakukan permintaan sejumlah uang kepada tersangka atau terdakwa yang perkaranya sedang ditangani KPK, yakni kasus korupsi CMS di PT PLN.

"Mereka menjanjikan dapat menghubungi petugas KPK untuk menyelesaikan perkaranya," jelasnya. "Oknum itu kini sudah ditangani Polda Metro Jaya dan hasil sementara tersebut juga sudah diinformasikan ke Satgas pemberantasan mafia hukum."

Pengakuan Mengejutkan Pelaku Tega Cekoki Narkoba Remaja Jaksel Hingga Tewas
Ilustrasi lift.

Ini Dia Lift Penumpang Terbesar di Dunia, Bisa Angkut 235 Orang Sekaligus

Ukurannya yang sangat besar, elevator atau lift penumpang terbesar di dunia ini mengandalkan sistem balok katrol inovatif yang terdiri dari 18 katrol besar, 9 kabel baja.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024