Bertemu Trump, Novanto dan Fadli Zon Difasilitasi Hary Tanoe

Ketua DPR Setya Novanto saat menghadiri kampanye Donald Trump.
Sumber :
  • REUTERS/Lucas Jackson

VIVA.co.id - Anggota Komisi I DPR Tantowi Yahya mengatakan, pertemuan antara Ketua DPR Setya Novanto dengan Donald Trump difasilitasi oleh mitra dari Trump yakni Hary Tanoesoedibyo. Pertemuan tersebut terjadi sebelum Trump mengajak Novanto dan Wakil Ketua DPR, Fadli Zon, ke konferensi pers yang kontroversial itu. Menurut Tantowi, dalam pertemuan itu mereka hanya mengobrol ringan mengenai bisnis.

Tebakan Beruang Putih 'Peramal' Soal Trump Benar

"Yang memfasilitasi, ya pak Donald Trump itu kan mempunyai mitra, mitranya di sini adalah pak Hary Tanoe. Jadi bagi saya itu tidak perlu dipermasalahkan. Yang penting itu adalah bahwa kita bisa bertemu dengan seorang tokoh," kata Tantowi di gedung DPR, Jakarta, Rabu, 9 September 2015.

Menurut Tantowi, tak ada kesepakatan apa-apa antara keduanya dalam pertemuan itu. Dalam kesempatan itu, Novanto hanya mengapresiasi investasi yang dilakukan Trump di Tanah Air.

Fadli Zon: Silakan Demonstran Menginap di DPR

"Ya nggak ada goal apa-apa, nggak ada bisnis apa-apa. Ini cuma kesempatan yang digunakan oleh Ketua DPR untuk mengapresiasi. Tidak ada goal apa-apa, tidak ada objektif apapun. Tidak ada politik sama sekali kok," ujar kolega Setya Novanto di Partai Golkar ini.

Banyak yang menilai, Novanto dipermasalahkan karena hanya bertemu satu capres AS. Tantowi mengatakan, jika ada yang memfasilitasi Novanto dan Fadli untuk bertemu calon lain seperti Hillary Clinton, silakan saja.

Alasan Pemuda Ini Nekat Panjat Menara Trump

"Lho saya rasa Ketua DPR akan ke Washington nih besok. Kalau misalnya ada yang memfasilitasi ketemu Hillary Clinton ya kenapa tidak. Ini kan dalam rangka networking baik bisnis maupun apa saja."

(mus)

Gelombang Aksi Protes Terpilihnya Presiden AS Donald Trump.

Tanggapan Muslim di Afrika atas Menangnya Trump

Amerika Serikat sedang mengalami degradasi moral.

img_title
VIVA.co.id
12 November 2016