Terus Digoda Mega, Akhirnya PAN Tergoda

PAN bergabung dengan pemerintah
Sumber :
  • ANTARA/Yudhi Mahatma

VIVA.co.id - Keputusan Partai Amanat Nasional untuk bergabung dengan pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo – Jusuf Kalla mendapat sambutan hangat dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

ARB: Tak Pernah Ada yang Bilang KMP Bubar

Partai berlambang Banteng ini senang, karena PAN akhirnya berhasil digoda oleh sang ketua umum, Megawati Soekarnoputri. Mega diketahui sudah lama menggoda Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan untuk bergabung.

“Kalau PDIP sangat menyambut hangat. Karena berkali-kali Bu Mega menggoda, dan ternyata tergoda. Sampai hari konstitusi di MPR, itu Bu Mega terus goda Pak Zul,” kata politisi PDIP, Masinton Pasaribu di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu 5 September 2015.

Masinton menyambut positif ajakan PDIP kepada PAN. Menurut Masinton, power sharing diperlukan karena Indonesia menganut azas gotong royong.

“Ini dasarnya kebangsaan, PAN diajak untuk bangun pemerintahan. Dukungan partai politik yang paling termanifes itu kan di parlemen. Azasnya itu kan gotong royong,” ujar Masinton.

Ia tidak ingin masyarakat dan yang lainnya terjebak dalam konfigurasi Koalisi Merah Putih - Koalisi Indonesia Hebat. Menurutnya, koalisi-koalisi itu hanya tinggal namanya saja.

“Yang namanya KIH-KMP itu kan, hanya nama saja. Kalau di parlemen itu sudah mencair saja,” kata Masinton. (asp)

Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie dan elite Koalisi Merah Putih (KMP) memberikan keterangan kepada awak media

ARB: Dukung Pemerintah Bukan untuk Dapat Posisi

ARB mendukung rencana perombakan kabinet.

img_title
VIVA.co.id
31 Maret 2016