Nasdem Serahkan Daftar Calon di Hari Terakhir

Sumber :
  • Antara/ Prasetyo Utomo
VIVAnews
5 Mitos Tentang Masturbasi, Benarkah Bisa Hilangkan Keperawanan?
- Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Nasdem Patrice Rio Capella menyatakan partainya akan menyerahkan Daftar Caleg Sementara (DCS) secara serentak di seluruh Indonesia, Senin, 22 April 2013, sekitar pukul 10.00 WIB. Menurutnya, Nasdem benar-benar mencermati orang per orang untuk dimajukan sebagai calon legislatif.

Kasus DBD Naik, PPDI Minta Perempuan RI Ikut Donor Darah

"Kami menerima lebih dari 3.800 orang pendaftar yang akan duduk di DPR," kata Rio di kantor KPU, Jakarta, Rabu 17 April 2013.
Mayat Bayi Ditemukan Terbungkus Kardus di Tanah Abang, Diduga Dibuang Sang Ayah.


Rio mengakui mencari dan meletakkan orang yang tepat di daerah pemilihan tidak mudah. Meski demikian, dia optimistis satu atau dua hari ke depan akan diselesaikan dengan cepat.


"Kami akan menyerahkan 560 orang atau sesuai kursi di DPR. Untuk perempuan, Nasdem sudah menyiapkan 39 persen dari total 560 orang," ucapnya.


Rio berharap dalam penyerahan nanti, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, bersedia menemani mereka ke KPU. "Saya tidak tahu dia datang atau tidak tapi seharusnya hadir," ucapnya.


Sebelumnya, Partai Nasdem berencana menyerahkan DCS ke KPU dua atau tiga hari setelah pendaftaran dibuka pada Selasa 9 April 2013 kemarin. Nasdem mengklaim secara umum mereka tidak mengalami kesulitan dalam penyusunan caleg tersebut.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya